Masjid di Stockton Gelar Adzan Pertama di Luar Ruangan

 

Ratusan orang berkumpul di sebuah masjid lokal di Stockton-on-Tees, Inggris Timur Laut, untuk menyambut kumandang adzan luar ruangan pertama di masjid tersebut.

Baca juga: Masjid Edmonton Kanada Sediakan Tempat untuk Tunawisma Selama Musim Dingin

Masjid Farooq E Azam di Bowesfield Lane di Stockton menjadi masjid pertama di Timur Laut yang melantunkan adzan dari atapnya selama lockdown.

Berkumpul untuk mendengarkan adzan di luar ruangan setiap hari Jumat, anggota komunitas mendapat bantuan dari dewan lokal agar bisa memberikan izin yang diperlukan, Gazette Live melaporkan.

“Kami ingin berterima kasih kepada dewan dan orang-orang yang mendukung untuk membiarkan ini berlanjut. Terima kasih khusus kepada anggota dewan Louise Baldock dan anggota dewan Mohammed Javed,” kata ketua masjid Tariq Sadiq kepada sekitar 1.000 orang yang berkumpul pada hari Jumat lalu.

 

 

Donasi PKH